Dwi Damayanti ZA Raih Penghargaan dalam Malam Anugerah Pendidikan NU

Foto: NU Online

Jakarta – (22/01/25), Kepala MI Ma’arif NU 01 Limbangan, Wanareja, Dwi Damayanti ZA, M.Pd.I., menerima penghargaan bergengsi dalam Malam Anugerah Pendidikan NU yang digelar oleh Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, pada Rabu (22/1/2025) malam.

Acara ini merupakan rangkaian dari Kongres Pendidikan NU yang diselenggarakan dalam rangka peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-102 Nahdlatul Ulama.

Dwi Damayanti dinobatkan sebagai salah satu tokoh pendidikan yang telah memberikan kontribusi besar dalam dunia pendidikan, khususnya di lingkungan Nahdlatul Ulama. Penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi atas dedikasi dan kerja kerasnya dalam mengembangkan kualitas pendidikan di madrasah yang dipimpinnya.

Ketua Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PCNU Cilacap, Ali Sodiqin, S. Ag., M. Pd. I., dalam pernyataannya, mengucapkan selamat kepada Dwi Damayanti atas pencapaian tersebut. “Kami sangat bangga atas prestasi Ibu Dwi Damayanti ZA, M.Pd.I. Penghargaan ini adalah bukti nyata dedikasi beliau dalam mendidik generasi penerus yang berilmu, berakhlak, dan berprestasi. Semoga ini menjadi motivasi untuk terus berinovasi, berkreasi, dan memberikan yang terbaik bagi dunia pendidikan, khususnya di lingkungan Ma’arif NU,” ujarnya.

Dalam sambutannya, Ketua PBNU KH Ulil Abshar Abdalla (Gus Ulil) menyampaikan bahwa penghargaan ini diberikan sebagai bentuk penghormatan kepada para tokoh dan lembaga yang telah mencurahkan tenaga dan pikiran mereka untuk kemajuan pendidikan. “Penghargaan ini bukan hanya untuk mereka yang menerima, tetapi juga untuk kita semua sebagai warga Nahdliyin yang ingin melihat pendidikan kita terus maju,” kata Gus Ulil.

Acara tersebut turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Katib Aam PBNU KH Akhmad Said Asrori, Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf, Menteri Sosial Saifullah Yusuf, Menteri Agama Prof. Nasaruddin Umar, dan Menteri Kebudayaan Fadli Zon.

Penghargaan yang diterima Dwi Damayanti ini diharapkan menjadi inspirasi bagi para pendidik lainnya untuk terus berkontribusi dan meningkatkan mutu pendidikan di lingkungan Nahdlatul Ulama maupun secara nasional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *